1 Muharram! Sekda Sherman Ajak Warga Boalemo Berdoa Dan Berzikir

BOALEMO, PINOGUNEWS.ID – Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 hijriah tahun 2021 masehi, harus banyak berdoa dan berzikir. Sejarah 1 Muharram tahun baru Islam, ditandai dengan peristiwa besar yakni peristiwa hijrah Nabi Muhammad SAW. Penanggalan Islam yang dimulai dari peristiwa hijrah Nabi Muhammad SAW dari kota Mekkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi.

“Merayakan 1 Muharram tahun baru islam di tengah pandemi, maka kita hanya bisa melaksanakan doa dan berzikir, mudah-mudahan melalui doa dan berzikir, Insya Allah Kabupaten Boalemo dan Indonesia pada umumnya terselamatkan dari wabah pandemi” harap Sekda Sherman Moridu, Senin (9/8/2021).

Marilah kita tingkatkan nilai keimanan, ketaqwan, muhasabah kita, dan mengontrol diri kita, agar lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT.

Dan kita harus lebih banyak bersyukur kepada Allah SWT, karena lewat berkat-berkatnyalah kita masih bisa bersama-sama dan dapat melaksanakan segala perintah-perintahnya, sehingga masih bisa menyambut 1 Muharram tahun baru Islam 1443 hijriah 2021 masehi. Saya berharap di tahun baru Islam ini ada perubahan yang nyata, baik secara pribadi mau pun secara organisasi, dalam rangka mengharapkan doa dan ridho dari Allah SWT melalui sholat berjamaah. (Adv).

Reporter/Penulis : YESTIN HARUN
Editor : RH

Komentar