Pelatihan Kepala Desa Dan BPD, Anas Jusuf : Pahami Benar Regulasi Dan Bangun Sinergitas

Kota Gorontalo, PINOGUNEWS.ID – Pahami benar regulasi dan bagun sinergitas setiap menjalankan program, sebab kita semua telah memahami regulasi tetapi tetap masih ada yang salah.

Sehingga perlu Pelatihan Penguatan Kapasitas Kepala Desa dan BPD se-Kecamatan Botumoito Kabupaten Boalemo, yang di gelar oleh Badan Koordinasi Antar-Desa (BKAD) bertempat di Hotel Grand Q Kota Gorontalo, Kamis (19/8/2021).

“Dalam rangka peningkatan kapasitas, coba pelajari kembali tentang regulasi dalam pemanfaatan Dana Desa maupun ADD, namun kadang kala kita lalai mempertanggungjawabkan sehingga berimbas pada pelaporan” kata Plt Bupati Anas Jusuf.

Lebih lanjut Anas Jusuf mengingatkan kepada Kepala Desa dan BPD, bahwa saat ini masyarakat sangat terbuka dan taransparan sekali karena perkembangan digitalisasi, sampai kita sulit mengendalikannya, sehingga perlu di jaga secara bersama setiap program sesuai regulasi yang ada serta jangan sampai ada potensi lain yang diberikan sehingga ruang itu dimanfaatkan oleh orang lain untuk melaporkan kita yang akibatnya desa tidak stabil lagi.

“Disamping masyarakat sangat kritis, juga aparat penegak hukum kita diberikan tanggungjawab penuh untuk mengawasi pemanfaatan anggaran baik di tingkat kabupaten maupun desa. bahkan BPK dan BPKP sangat intens turun lapangan bahkan lewat zoom meeting untuk memantau pemanfaatan dana” ungkap Anas Jusuf.

Selain itu juga, Anas Jusuf mengingatkan kepada kepala desa tentang anggaran BUMDes, coba analisis yang tepat setiap usaha yang akan di kembangkan di setiap desa, agar benar-benar bermanfaat bagi masyarakat luas, dan jangan ada kesan di kepala kita yang penting alokasi dana BUMDes ada tetapi kaji dari seluruh aspek supaya ada peningkatan sehingga bisa di gunakan keuntungannya untuk kesejahteraan masyarakat.

Dalam pelatihan peningkatan kapasitas Kepala Desa dan BPD, di hadiri Kepala Dinas Sosial dan PMD Monru Mopangga, Camat Botumoito Jefri Kaluku, Kepala Desa Tutulo Sudin Nani dan BPD, Kepala Desa Potanga dan BPD, Kepala Desa Patoameme Joni Pasisingi dan BPD, Kepala Botumoito Ardi Pantu dan BPD, Kepala Desa Hutamonu Mesko Buluati dan BPD, Kepala Desa Dulange Tambrin Ibrahim dan BPD, Kepala Desa Tapadaa Risden Pakaya dan BPD, Kepala Desa Rumbia dan BPD, serta Kepala Desa Bolihutuo dan BPD. (Adv).

Reporter/Penulis : YH
Editor : RH

Komentar