Warga Wonosari Dapat Bantuan Mesin Gilingan Padi Modern

BOALEMO, (PN) – Masyarakat di Kecamatan Wonosari kembali mendapat bantuan mesin gilingan padi modern, dan bantuan lainnya, dari Pemerintah Provinsi Gorontalo lewat Gubernur Rusli Habibie di dampingi oleh Pelaksana Bupati Boalemo, Ir. Anas Jusuf, M.Si., dan bantuan tersebut berupa benih padi ladang yang di terima oleh masyarakat petani, yang bertempat di gilingan padi Desa Sukamaju, Jumat (1/7/2021).

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Boalemo menyampaikan terima kasih kepada Bapak Gubernur Gorontalo Rusli Habibie, dan baru kemarin menyerahkan bantuan sembako sebanyak 2.431 kepada peneriman manfaat yang terdampak pandemi di Kecamatan Paguyman.

Dan 5 Unit motor kepada pedagang ikan keliling, kepada kelompok tani ternak sapi serta menyerahkan bantuan benih bibit jagung hibrida kepada kelompok tani yang ada di Kecamatan Paguyaman, namun hari ini menyerahkan benih bibit padi ladang kepada masyarakat petani di Kecamatan Wonosari serta gilingan padi modern. Bantuan ini sudah menjawab persoalan yang di hadapi para petani padi, apalagi gilingan padi seharga 400 juta yang di serahkan oleh bapak Gubernur” kata Anas Jusuf.

Lanjut Anas Jusuf, selama ini yang menjadi keluhan masyarakata petani, begitu panen, kualitas beras tidak mampu bersaing dengan beras dari luar Gorontalo maupun dari luar Boalemo, sehingga nilai jualnya sangat rendah, namun begitu gilingan padi modern ini sudah di terima oleh petani, maka kualitas dan harga jual pasti sama dengan beras dari luar Boalemo.

“Alhamdulillah keluhan para petani padi di Boalemo, di jawab langsung oleh Bapak Gubernur Rusli Habibie lewat bantuan gilingan padi serba modern dan kapasitasnya sangat besar. Semoga bantuan gilingan padi yang di berikan dapat meningkatkan kualitas beras dan mampu bersaing dengan beras-beras yang berasal dari luar daerah” harap Anas Jusuf.

Kemudian Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie berharap kepada masyarakat petani, supaya dapat memanfaatkan bantuan sebaik-baiknya. Sebab gilingan padi ini dapat di kelola secara bersama -sama, guna peningkatan kualitas beras yang ada di Boalemo lebih khususnya di Kecamatan Wonosari.

Mudah-mudahan bantuan yang di berikan dapat meningkatkan kesejahteraan bagi petani. Pada penyerahan bantuan tersebut, turut di hadiri oleh Wakil Ketua DPRD Lahmudin Hambali, OPD, Camat Wonosari Lukman Amu, Kepala, dan masyarakat. (Adv).

Reporter/Penulis : YESTIN HARUN
Editor : RH

Komentar

News Feed