Pasca Cuti Lebaran, Walikota Marten Warning Pegawai Mangkir Masuk Kerja

KOTA GORONTALO, (PN) — Apel kerja pasca libur cuti bersama hari Idul Fitri 1 Syawal 1444 H mengawali kegiatan pemerintah kota gorontalo. Apel kerja dipimpin langsung Walikota Gorontalo Marten Taha bertempat di Lapangan Taruna, Rabu (26/04)

Diungkapkan Walikota Marten Taha dalam sambutannya, kembali berkumpul bersama untuk memulai aktifitas rutin kita sebagai abdi negara dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sebagaimana mestinya setelah rangkaian periode cuti bersama dan libur nasional telah dijalani.

“Saatnya kita kembali ketempat kerja masing-masing untuk memulai dan menyelesaikan seluruh tugas dan tanggungjawab dengan sebaik-baiknya” kata Marten

Marten juga berpesan agar setiap ASN memiliki sikap disiplin tinggi. Karena menurutnya salah satu tugas utama ASN adalah menyelenggarakan pelayanan publik kepada masyarakat dan kunci dari tercapainya pelayanan prima kepada masyarakat adalah kedisiplinan

Dihari pertama memulai aktifitas kerja ini kata Marten juga merupakan salah satu indikator penilaian baik dalam pemberian TPP dari aspek disiplin serta pemberian hukuman disiplin bagi ASN yang tidak mengikuti apel kerja hari ini kecuali dengan alasan yang sah sesuai dengan ketentuan peraturan perundangan yang berlaku

 

“Jika ada aparatur yang mangkir pada apel kerja hari ini tanpa alasan yang sah, para atasan langsung dapat segera menindaklanjuti sesuai ketentuan peraturan perundangan yang berlaku” terang Marten.

Komentar