Disaksikan Komunitas Lain, Momen Cakra Maxi Riders Hadir di Gorontalo

Kota Gorontalo, (PN) — Banyaknya pengguna Yamaha N-Max di Gorontalo menjadi bibit terbentuknya sebuah klub CMR. Kini, pada Sabtu (24/12) malam tadi, menjadi momentum pendeklarasian klub Yamaha N-Max yang mengusung nama CMR Gorontalo (Cakra Maxi Riders).

Acara deklarasi CMR yang diselenggarakan di Ceka Warkop, Kota Gorontalo berjalan dengan meriah dan disaksikan oleh para komunitas dan pendukung lain.

Dengan dideklarasikan CMR di Gorontalo, Ketua Cakra Maxi Riders, Exsan Palilati mengungkapkan, keinginannya untuk memperkenal komunitas tersebut hadir di Gorontalo.

“Hari ini adalah awal untuk kita mendeklarasikan CMR Gorontalo,” ujar Ketua Cakra Maxi Riders, Exsan Palilati kepada awak media.

Terlebih, melalui deklarasi ini pun, Exsan yang juga Anggota Kodim 1304 Gorontalo ini berharap untuk program kedepan, bahwa pihaknya bakal melaksanakan berbagai program bakti sosial di seluruh Indonesia khususnya di Provinsi Gorontalo.

“CMR hadir yaitu peduli terhadap sesama. Artinya program kita ini adalah untuk membantu saudara – saudara komunitas maupun masyarakat yang membutuhkan bantuan,” jelasnya

“Untuk itu, saya berharap Cakra Maxi Riders dapat bermanfaat bagi masyarakat di Provinsi Gorontalo hingga di seluruh wilayah yang ada di Indonesia,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kota Gorontalo, Effendy Rauf menyambut baik kehadiran Cakra Maxi Riders di Kota Gorontalo.

“Keberagaman komunitas motor tentu akan menambah banyak teman, saudara, ide. Selain itu, teman-teman Komunitas CMR juga harus safety riding dan juga melengkapi peralatan dengan safety gear” harapnya. (IH)

Komentar