Begini Harapan LSM Kepada Sosok Penerus Bupati Bone Bolango

Bonebol, (PN) — Kepemimpinan Bupati Bone Bolango, Hamim Pou akan berakhir pada oktober mendatang. Hamim sebelumnya mengajukan pengunduran diri karena ingin maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI di Sulawesi Utara (Sulut).

Terlepas dari itu, sosok pengganti yang akan meneruskan kepemimpinan Bupati Bone Bolango kedepan diharapkan dapat memberdayakan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Walihua Gorontalo, Iwan Hulukati kepada awak media, Senin (11/09).

“Semoga dengan berakhirnya kepemimpinan Bupati Hamim Pou para kontraktor-kontraktor lokal diberdayakan dan tidak ada lagi anggaran-anggaran yang tidak tepat sasaran,” ujar Iwan

“Dan kepada pemimpin berikut lebih memperhatikan anggaran yang akan dikuncurkan benar-benar skala prioritas dan bermanfaat buat masyarakat,” sambungnya

Pemimipin berikut, Iwan berharap jangan hanya membuat program-program pencitraan, terlebih tidak ada nilai ekonomis dan tidak skala prioritas untuk masyarakat.

“Kami dari LSM Walihua meminta kepada pemimpin baru agar mengevaluasi kinerja dari pada SKPD, karena kami melihat banyak kinerja di bawa rata-rata,”

“Minim ide dan anggarannya yang sudah disalurkan tapi tidak ada azaz manfaat buat rakyat, makanya SKPD tersebut minim ide gagasan sehingga perlu di evaluasi lagi demi kemajuan Bonebol,” tandasnya.

Komentar