Walikota Gorontalo Meninjau Penyaluran Bantuan Sosial KPM di Tiga Kelurahan

KOTA GORONTALO, (PN) — Walikota Gorontalo, Marten Taha meninjau penyaluran bantuan sosial dari pemerintah Kota Gorontalo kepada Kelurarga Penerima Manfaat (KPM) di Kelurahan Heledulaa Utara, Heledulaaa Selatan dan Tamalate.

Bantuan sosial yang berupa minyak goreng ini, menurut Walikota Gorontalo Marten Taha, merupakan program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Pemerintah Pusat untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang diserahkan melalui PT. POS Indonesia.

“Kita patut bersyukur karena bapak Presiden Jokowi telah menyampaikan bahwa para penerima BPNT juga dapat menerima bantuan berupa bantuan sosial tunai untuk minyak goreng. Sebab kita ketahui bahwa saat ini minyak goreng mengalami kelangkaan dan mahal,”ungkap Marten

Untuk itu, Marten berharap agar penyaluran bantuan sosial ini segera dipercepat. Sehingga masyarakat juga dapat segera memanfaatkan bantuan tersebut.

“Kita ketahui bahwa bapak dan ibu sangat membutuhkan bantuan ini, terlebih dalam rangka menghadapi hari raya idul fitri, pembayaran zakat fitrah dan lain sebagainya. Sehingga saya berharap penyalurannya ini segera diselesaikan,” Tandasnya. (IH)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar