Tonggeyamo di Botumoito! Kepala Desa Dan Ta’mil Masjid Utamakan Prokes Dalam Solat Tarawih

BOALEMO, (PN) – Pemerintah Kecamatan Botumoito menggelar Adat Tonggeyamo adalah menghitung dan menentukan bulan ramadan pertama antara Hisab dan Rukyat. Tokoh adat meminta tanggapan dari seluruh tamu undangan yang hadir saat itu dan meminta mereka menjelaskan hitungan pergerakan bulan.

“Musyawarah adat dalam menentukan 1 Ramadhan 1442 Hijrah tahun 2021 yang jatuh pada hari Selasa (13/4), dan dalam edaran untuk pelaksanaan solat tarawih di Kecamatan Botumoito sudah di tindaklanjuti di sembilan desa dalam tata cara pelaksanaan solat tarawih” ungkap Camat Botumoito Jefri Kaluku di acara adat tonggeyamo di rumah dinas Camat Botumoito pada Senin (12/04/2021).

Dan di harapkan kepada pemerintah desa dapat mensosialisasikan pada Ta’mil masjid dan masyarakat dimana dalam melaksanakan solat tarawih harus mengendepankan protokol kesehatan. Dan setiap masjid harus ada alat pendeteksi suhu tubuh, menyediakan tempat cuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak.

Kemudian untuk pelaksanaan buka puasa bersama dan pelaksanaan solat tarawih tetap mengedepankan protokol kesehatan, selain itu juga perlu mempertimbangkan kapasitas masjid jangan sampai melebihi kapasitas dari masjid itu sendiri dan ini juga yang harus di perhatikan oleh kepala desa. (YH).

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar