Sutriyani Lumula : Kemenkes RI Percayakan Boalemo Satu-Satunya Kabupaten Melaksanakan Vaksinasi Usia 6-11 Tahun

BOALEMO, PINOGUNEWS.ID – Pelaksanaan vaksinasi di Kecamatan Dulupi Kabupaten Boalemo yang di laksanakan oleh Badan Intelejen Negara (BIN) Gorontalo bekerja sama dengan Pemerintah Daerah, bertempat di lapangan kantor camat dulupi, Selasa (21/12/2021).

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boalemo Sutriyani Lumula menyapaikan, bahwa pelaksanaan vaksinasi di Boalemo sudah mencapai 72 persen sementara data manual kami sudah mencapai 74,74 persen dosis I, dan insya Allah hingga akhir Desember vaksinasi di Kabupaten Boalemo bisa mencapai 80 persen. Sementara dosis 2 sudah hampir mencapai 50 persen namun akan terus digenjot, dan khsusus untuk lansia vaksinasinya sudah mencapai 61 persen.

Karena sukses melampaui target 70 persen, maka kata Sutriyani Lumula, sesuai Surat Edaran Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Boalemo di nyatakan kabupaten yang bisa melaksanakan vaksinasi pada golongan 6-11 tahun, dan Boalemo satu-satunya kabupaten yang memenuhi syarat untuk melaksanakan vaksinasi anak-anak usia 6-11 tahun.

Dan vaksinasi hari ini yang di laksanakan oleh BIN Gorontalo berada di tiga titik, yakni vaksinasi yang di pusatkan di dulupi, di Desa Pangi, dan di Desa Tangga Jaya, tiga titik ini yang diinisiasi oleh Kabinda Provinsi Gorontalo Suriyono SS, selain itu vaksinasi di laksanakan dari rumah ke rumah masyarakat.

Pada pelaksanaan vaksinasi turut di hadiri Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo Darda Daraba, Kabinda Gorontalo Suriyono SS, mewakili Kapolda Gorontalo, Lanal Gorontalo, KKP, Basarnas, Kapolres Boalemo, Kajari Boalemo, para pimpinan OPD, Camat, Kepala Desa, dan Tim Vaksinasi. (Adv).

Komentar