Pemkot Ajak UMKM Ikut Berperan dalam Meningkatkan Ekonomi di Kota Gorontalo

Kota Gorontalo, (PN) — Pemerintah Kota Gorontalo mengajak seluruh elemen masyarakat untuk dapat berpartisipasi dan berperan serta dalam peningkatan perekonomian negara terkhusus perekonomian Kota Gorontalo.

Ajakan tersebut diutarakan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat menutup kegiatan diklat peningkatan daya saing produk UMKM melalui marketplace di Kota Gorontalo tahun 2022, yang diselenggarkan di Ballroom Hotel Maqna, Kota Gorontalo, Rabu (02/11)

Marten mengatakan bahwa pihaknya saat ini mengambil langkah bijak yang akan dilakukan untuk pemulihan ekonomi khususnya UMKM, melalui peningkatan kapasitas SDM pendidikan dan pelatihan dalam rangka menumbuhkembangkan berbasis online.

“Pemberian fasilitasi akses permodalan melalui digitalisasi, perbankan, LPDB, fasilitasi digitalisasi marketing melalui kerjasama dengan market place seperti tokopedia, amarta, dan pihak swasta dan pelaku/praktisi yang sudah memanfaatkan digital lokal, dan yang sudah berpengalaman dalam digital marketing,” tutur Marten

Adapun beberapa materi yang diberikan pada saat kegiatan kewirausahaan berlangsung terdiri dari bagaimana pengembangan kewirausahaan, perizinan produk, pelaporan keuangan, pengenalan dasar digital marketing, legalisasi dan strategi untuk mengakses toko online, dan copy writing sebagai salah satu strategi menggait pelanggan untuk membeli produk UMKM khususnya di Kota Gorontalo.

Untuk itu, melalui kegiatan ini, Wali Kota dua periode ini berharap agar UMKM di Provinsi Gorontalo khususnya di Kota Gorontalo semakin maju dan berkembang.

“Kami juga berharap masyarakat, dunia usaha dan elemen lainnya dapat mendukung, dan memajukan umkm. Pemerintah Kota Gorontalo memegang komitmen untuk memajukan para pelaku UMKM,”

“Dimana pemerintah kota gorontalo memiliki beberapa misi dalam memajukan Kota Gorontalo, salah satu misinya tentang pengembangan UMKM terkait peningkatan kapasitas sdm UMKM melalui digitalisasi umkm diklat peningkatan daya saing produk umkm melalui marketplace,” tutupnya. (IH)

Komentar