Mewakili Mendagri, Plh. Dirjen Bina Pembangunan Daerah Bahas Harmonisasi Rencana Teluk Tomini

GORONTALO, (PN) — mewakili Menteri Dalam Negeri, Plh. Dirjen Bina Pembangunan Daerah Sri Purwaningsih menyampaikan harmonisasi perencanaan pembangunan pusat dan daerah di kawasan perairan teluk tomini. Sabtu (13/05)

Melalui virtual, Sri Purwaningsih mengatakan bahwa untuk RKPD seluruh Provinsi sedang melakukan finalisasi dan telah dilakukan Musrenbang RKPD.

“Saat ini mematangkan untuk menyelaraskan rencana kerja pemerintah. Maka ini moment tepat untuk mencermati kembali RKPD khususnya di empat Provinsi dan Kabupaten/Kota di wilayah teluk tomini,”ungkapnya

“Tolong dicermati kembali apakah sudah di cantumkan tahun 2022 nanti program kegiatan yang merupakan komitmen revitalisasi pembangunan di teluk tomini,”sambungnya

Menurutnya, ini kesempatan yang tepat diakhir juni RKPD harus segera disahkan jadi peraturan kepala daerah masing-masing.

“Mohon pada kesempatan kali ini bagi para kepala daerah empat provinsi dan kabupaten/kota di wilayah teluk tomini untuk melakukan pencermatan kembali,”jelasnya

Dokumen rencana kerja pemerintah daerah tahun 2022 ini, kata Dirjen sangat penting dan menjadi acuan di dalam penyusunan kebijakan umum anggaran dan APBD.

“Apa yang tertuang komitmen kepala daerah untuk revitalisasi pembangunan teluk tomini dan desa-desa di sekitar teluk tomini tahun 2022 nanti di cantumkan di dalam rencana kerja pemerintah daerah tahun 2022 itu menjadi acuan dalam penyusunan APBDnya,”

“Kalau tidak di rencanakan atau tidak dituliskan di dokumen perencanaan tahunan 2022 nanti khawatir APBD tidak bisa membayarkan kegiatan-kegiatan untuk revitalisasi teluk tomini,”tandasnya

Tambahnya, hal penting inilah yang butuh penekanan dari Bapak Menteri terkait perencanaan pembangunan daerah karena pelaksanaan tersebut.

“Kesuksesan pembangunan di awali dari bagaimana cara yang tepat di dalam merencanakan memilih prioritas pembangunan daerah yang benar-benar menjadi prioritas dari empat provinsi maupun kabupaten/kota di teluk tomini,”tutupnya.(IH)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar