Marten Taha Prihatin, Indonesia Negara Penghasil Sampah Terbesar Dunia

KOTA GORONTALO, (PN) — Kerjasama antara Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) dengan Gerakan Indonesia Diet Kantong Plastik dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. Jumat (23/04)

Wakil Ketua Bidang Pemerintahan dan Otonomi APEKSI Marten Taha menjelaskan, yang diharapkan tentunya, dapat meningkatkan kapasitas pemerintah daerah dalam penyusunan dan pengembangan program pasar bebas plastik.

“Nah sebagai negara penghasil sampah terbesar kedua di dunia tentunya indonesia memiliki tantangan berat untuk kita hadapi sebagai negara tropis yang dikelilingi banyak lautan, banyak ekosistem alam yang di pertaruhkan di dalam,”ucapnya

Sesuai data SIPSN dari KLAK tahun 2020, Walikota Gorontalo ini mengungkapkan sampah plastik tersebut sebagai penyumbang nomor dua terbesar dalam komposisi sampah indonesia itu 18,5 % sampah plastik.

“Walaupun menjadi sampah nomor dua tapi juga sampah plastik ini mempunyai permasalahan terbesar karena sifatnya yang membutuhkan ratusan bahkan ribuan tahun itu terurai sehingga dapat menyebabkan pencemaran lingkungan antara lain terbawah ke sungai, laut, danau dan di makan oleh hewan dan ini juga bisa menyebabkan banjir di perkotaan di karenakan sampah plastik,”tandasnya.(IH)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar