DPRD Bone Bolango Gelar Paripurna terkait Hasil Reses Dapil

Bone Bolango (PN) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bone Bolango melaksanakan Rapat Paripurna terkait Penyampaian Hasil Reses Masa Persidangan Kedua Tahun 2020-2021.

Ketua DPRD Kabupaten Bone Bolango, Halid Tangahu mengatakan, dengan telah mendengarkan bersama oleh masing-masing Dapil. Sesungguhnya melaksanakan hal tentang reses di Kabupaten Bone Bolango tentunya mendapatkan hal yang positif pemerintah maupun DPRD. Kamis (17/12)

Namun tentunya hal ini, ada kajian dan seksama dengan baik, akurat serta tetap melanjutkan skala prioritas kebutuhan dan ketersedian anggaran.

“Untuk kita ketahui bersama bahwa untuk memenuhi masyarakat keseluruhan anggaran sementara kemampuan keuangan daerah belum mampu membiayai semua kebutuhan tersebut,”jelasnya

Oleh karena itu dengan mengasah laporan pada masing-masing tim Dapil Halid mengharapkan, jadi bahan masukan dalam Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun Anggaran 2022.

“Juga sebagai bahan masukan untuk mengetahui anggaran baik dari pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Pusat,”pungkas Halid.(IH)

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar

News Feed