Diklatcab HIPMI, Ketua DPRD Eka Putra : Bersama Bangun Perekonomian Boalemo Kearah Lebih Maju

BOALEMO, PINOGUNEWS.ID – Ketua DPRD Kabupaten Boalemo, Karyawan Eka Putra Noho saat menyampaikan pidato politiknya di hadapan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Boalemo dengan tema Bangkitnya Daya Saing UMKM Dalam Masa Transisi, namanya pemuda masa itu berpikir bagaimana dapat menggerakkan perekonomian.

“Memang benar bahwa penggerak ekonomi daerah hanya bersandar pada anggaran APBN dan APBD. Namun seorang pemuda jangan hanya berpikir bagaimana APBD, walau pun kita tidak memiliki tambang emas seperti daerah lain namun kita memiliki laut, pertanian, dan pariwisata, yang bisa di kelola bersama sehingga menghasilkan usaha yang luar biasa, sehingga perekonomian Boalemo menjadi lebih maju” kata Ketua DPRD Eka Putra, di Grand Amalia Hotel, Selasa (21/9/2021).

Lanjut Eka Putra, walaupun banyak prospek namun tidak bisa melakukan apa-apa tidak berarti, untuk itu kaum muda harus bermimpi bagaimana daerah ini kita bawah lebih maju lagi. Dan saya pernah berbisnis di perikanan, namun jalan saya hanya di dunia politik dan itu tidak bisa kita hindari.

“Ada yang tidak mungkin menurut orang lain, bagaimana mungkin menurut kita. Biasanya anak muda itu disaat bergerak kadangkala minder sendiri, dan jangan terlalu berkerumun di banyak orang agar jatuh tidak bersama-sama” ujar Ketua DPRD Eka Putra. (Adv).

Komentar