Di Zaman Marten Taha, Ada 8 Kali Pergantian Kapolres di Kota Gorontalo

Kota Gorontalo, (PN) — Kapolres Gorontalo Kota baru saja berganti, dari AKBP Ardi Rahananto yang telah diangkat menjadi Wadirreskrimum Polda Gorontalo. Kini digantikan oleh Kombes Pol. Ade Permana yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagdalpers RO SDM Polda Gorontalo.

Namun, ada hal yang menarik dari pergantian Kapolresta Gorontalo Kota ini. Dimana, sudah delapan kali berganti sepanjang sejarah Marten Taha menjabat sebagai Wali Kota Gorontalo.

Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat dirinya memberikan sambutan pada acara syukuran, serah terima jabatan Kapolresta dan pengukuhan peningkatan tipe Polres menjadi Polresta Gorontalo Kota, di Aula Polresta, Kamis (05/01).

“Selama dua periode menjabat Wali Kota, saya sudah bersama dengan delapan Kapolres, di periode pertama empat orang Kapolres dan periode kedua empat lagi termasuk Pak Kapolres yang baru ini,” ujar Marten

Untuk itu, dengan terjalinnya hubungan ini, Marten berharap agar dapat dirajut bersama dalam sinergitas Forkopimda. Walaupun tupoksi berbeda, namun tujuannya tetap sama dalam membangun NKRI melalui program dan kebijakan yang ada di daerah.

“Kami di eksekutif tugas dan kewenangan kita berbeda, tapi tujuan kita sama. Oleh karena itu, tanpa sinergi dan kolaborasi kita dapat menjalankan tugas itu dengan sebaik – baiknya,” tandas Wali Kota dua periode itu. (IH)

Komentar