Anas Jusuf Menyaksikan Penyerahan 566 Buah Qur’an di Al-Khairat Tilamuta

Boalemo, (PN) – Ketua Umum IKA SMPP/SMAN 3 Gorontalo, Prof. Syamsu Qamar Badu (Prof. SQB) menyerahkan 566 buah Al Quran, kepada pondok pesantren Al-Khairat Tilamuta Boalemo. Sabtu (06/02/2021).

Penyerahan tersebut disaksikan oleh Pelaksana Langsung Tugas Bupati Boalemo, Ir. Anas Jusuf, dan Al-Qur’an tersebut adalah sumbangan dari para alumni SMPP/SMAN 3 Gorontalo.

Sementara Pelaksana Langsung Tugas Bupati Boalemo, Anas Jusuf, penghargaan yang tinggi serta terima kasih kepada para alumni SMPP/SMAN 3 Gorontalo.

Dia berharap, agar pondok pesantren dapat memanfaatkan sebaik-baiknya bantuan ini untuk menunjang proses pendidikan yang nantinya berdampak positif bagi pembangunan daerah.

Ketua Umum IKA, Prof, Syamsu Qamar Badu menyatakan, bahwa mushaf Al-Quran ini adalah sumbangan para alumni SMPP/SMAN 3 Gorontalo, yang memiliki perhatian besar terhadap kemajuan pendidikan termasuk pendidikan di pondok pesantren di Boalemo.

Saat menerima bantuan tersebut, pimpinan pondok dan para guru menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada alumni SMPP/SMAN 3 Gorontalo, mereka mengakui bantuan ini sangat berarti untuk pendidikan dan pengembangan karakter para santri.

Kegiatan sosial keagamaan sudah sering dilaksanakan oleh IKA, ditengah-tengah keterbatasan yang ada. Dan pada minggu sebelumnya yakni 30-31 Januari, mereka melaksanakan kegiatan penyuluhan dan latihan ketrampilan kepada petani dan UMKM di Gorontalo Utara. (YH).

Posting Terkait

Jangan Lewatkan

Komentar